Kamis, 22 Januari 2009

TABLE MANNER


Dalam rangka peningkatan pengetahuan khusunya tata cara dinner, anggota PWKI Kalimantan Selatan mengikuti kegiatan Table manner yang dilaksanakan pada tanggal 15 Januari 2009 bertempat di Hotel Rattan Inn Banjarmasin.
Terbitkan Entri

NATAL


PWKI Kalimantan Selatan dalam rangkaian acara Natal Bersama PNS, TNI Polri dan Masyarakat Kalimantan Selatan yang diadakan pada tanggal 30 Desember 2008 di Grand Palace Mitra Plaza di tunujk sebagai Tim Penerima Tamu. Perayaan Natal yang dihadiri oleh Guburnur Kalimantan Selatan Bpk.H.Rudy Arifin beserta keluarga, juga dihadiri oleh Muspida TK I Kalimantan Selatan dan Walikota Banjarmasin Bpk.H.Yudi Wahyuni.

NATAL TK


TK Betlehem pada tanggal 19 Desember 2008 mengadakan Perayaan Natal bertempat di Sekolah TK Betlehem Jl.S.Parman/DI Panjaitan Banjarmasin. Dihadiri anak didik, orang tua murid , Pengurus Yayasan Tabhita dan Pengurus DPD PWKI. Dalam kesempatan itu diberikan Sumbangan kepada para guru TK.Betlehem oleh Pengurus Yayasan tabhita dan Pengurus DPD PWKI kalimantan Selatan.

NATAL


Natal PWKI Kalimantan Selatan dilaksanakan pada tanggal 1 Desember 2008 bertempat di Gereja Eben Ezer. Dihadiri DPC Banjarmasin, DPC Banjarbaru, DPC Tanah Laut Pelaihari dan dari Wanita Gereja-gereja yang ada di Banjarmasin yang sebagian besar menyumbangkan Paduan Suara. Dari anak-anak didik TK Betlehem juga menumbangkan tari-tarian dan pujian lagu.

TANAM DAN PELIHARA POHON


PWKI Kalimantan Selatan untuk tahun ke-2 melaksanakan Gerakan Perempuan Tanam dan Pelihara Pohon yang dilaksanakan tanggal 1 Desember 2008. PWKI Kalsel mendapat bantuan bibit tanaman langsung dari Dinas Kehutanan. Jenis Pohon antara lain : Rambutan, nangka , cempedak, mahoni, tanjung, mangga dengan jumlah kurang lebih 300 pohon.
Selain ditanam langsung oleh penggurus PWKI, untuk lokasi di Banjarmasin yaitu di Sekolah SD Kristen, TK Betlehem, Gereja Eben Ezer dan Jl.Sultan Adam. Bibit tanaman juga dibagikan kepada DPC Banjarmasin, DPC Banjarbaru, DPC Tanah Laut Pelaihari untuk seterusnya di tanam diwilayah Gereja-gereja di Banjarmasin, Banjarbaru dan Pelaihari. Sebagian bibit juga dibagikan pada anggota anggota masyarakat yang berminat untuk menanamnya.